PENGARUH PERPUTARAN PIUTANG, ARUS KAS, PERPUTARAN PERSEDIAAN TERHADAP LIKUIDITAS DENGAN PROFITABILITAS SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus Pada Perusahaan Food and Beverages yang Terdaftar di Bei Tahun Penelitian 2012-2016)

Asrini Mayasari, Rita Andini, Ari Pranaditya

Abstract


Penilitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh perputaran piutang, arus kas dan perputaran persediaan terhadap likuiditas dengan profitabilitas sebagai variabel intervening, studi kasus pada perusahaan Food and Beverages yang terdaftar di BEI tahun penelitian 2012 – 2016. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data sekunder yaitu data laporan keuangan berupa neraca, laporan laba rugi dan laporan arus kas. Adapun variabel yang digunakan antara lain perputaran piutang, arus kas dan perputaran persediaan sebagai variabel independen (x) sedangkan likuiditas sebagai variabel dependen (y1) dan profitabilitas sebagai variabel intervening (y2). Untuk variabel likuiditas penelitian menggunakan current ratio sedangkan pada variabel profitabilitas menggunakan return on asset ratio. Sampel perusahaan yang digunakan ada 3 perusahaan yang terdaftar di BEI pada sektor food and beverage yaitu PT. Indofood Sukses Makmur Tbk, PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk dan PT. Ultrajaya Milk Industry & Trading Company Tbk. Metode penilitian ini yaitu analisis kuantitatif (Uji asumsi klasik: Uji multikolonieritas, Uji Multikolonieritas, Uji Heteroskedastisitas, Uji normalitas) serta analisis regresi linier berganda. Sedangkan pengujian hipotesisnya adalah path analysis, tanpa simultan, uji T tanpa uji F. Hasil dari penelitian ini adalah ada tiga variabel yang berpengaruh signifikan secara parsial terhadap likuiditas yaitu perputaran piutang, arus kas dan profitabilitas. Sedangkan pada variabel profitabilitas ada 1 yang hasilnya berpengaruh signifikan yaitu arus kas.
Kata kunci: perputaran piutang, arus kas, perputaran persediaan, likuiditas, profitabilitas


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.