NATURAL TOURISM AREA IN SEMARANG

Kennia Cahyani, Adi Sasminto, Anityas Dian Susanti

Abstract


Wisata alam merupakan kegiatan rekreasi dan pariwisata yang memanfaatkan potensi alam untuk menikmati keindahan alam baik yang masih alami atau sudah ada usaha budidaya, agar ada daya tarik wisata ke tempat tersebut. Wisata alam digunakan sebagai penyeimbang hidup setelah melakukan aktivitas yang sangat padat, dan suasana keramaian kota. Sehingga dengan melakukan wisata alam, tubuh dan pikiran kita menjadi segar kembali dan bisa bekerja dengan lebih kreatif lagi karena dengan wisata alam memungkinkan kita memperoleh kesenangan jasmani dan rohani. Terlebih, di kabupaten Semarang merupakan salah satu tempat yang cocok dalam perencanaan dan perancangan kawasan obyek wisata alam dengan nuansa tradisional karena terletak di dataran tinggi yang minim polusi serta kebisingan. selain itu, kawasan alam seperti hutan pinus juga jarang ditemui di kawasan obyek wisata alam lain di kabupaten Semarang dan beberapa jenis desain kawasan yang bersifat vernacular serta kombinasi desain antara tradisionatl dan modern akan menciptakan jenis desain yang berbeda dari kawasan wisata alam lain yang kebanyakan sering menonjolkan atap joglo.
Kawasan obyek wisata alam di kabupaten Semarang ini di desain selain sebagai tempat rekreasi juga sebagai tempat penelitian dalam hal edukasi dan pendidikan juga sebagai sarana cagar alam dan budaya serta dapat digunakan sebagai paru-paru kota. Selain itu, kawasan obyek wisata alam di kabupaten Semarang juga dilengkapi dengan beberapa jenis fasilitas sebagai tempat kuliner, penginapan berupa villa dan hotel, kios-kios souvenir, tempat camping dan outbond, aula pertemuan hutan pinus dan kebun bunga.
Kata kunci : obyek wisata alam, perancangan kawasan


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.