THE EFFECT OF SERVICE QUALITY, PRICE AND TRUST TO CUSTOMER SATISFACTION USERS OF TRANSPORTATION SERVICES ONLINE OJEK (Study on Customers of Gojek in Semarang City)

Ahmad Nor Soleh, Cicik Harini, Djamaludin Malik

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan, harga, dan kepercayaan
terhadap kepuasan pelanggan pengguna jasa transportasi ojek online Gojek di Kota Semarang. Penelitian ini
merupakan penelitian survei. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh pelanggan pengguna transportasi ojek
online Gojek di Kota Semarang, jumlah sampel sebanyak 100 orang. Teknik analisis data yang digunakan
adalah regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: terdapat pengaruh positif kualitas pelayanan,
harga, dan kepercayaan terhadap kepuasan pelanggan pengguna jasa transportasi ojek online Gojek di Kota
Semarang. Hal ini dibuktikan dari nilai t hitung sebesar 1,954; nilai signifikansi 0,054>0,05; dan koefisien
regresi sebesar 0,073; nilai t hitung sebesar 3,553; nilai signifikansi 0,001<0,05; dan koefisien regresi sebesar
0,195; nilai t hitung sebesar 11,637; nilai signifikansi 0,000<0,05; dan koefisien regresi sebesar 0,724; dan nilai
F hitung sebesar 110,640 dengan signifikansi 0,000<0,05.
Kata Kunci : Kualitas Pelayanan,Harga, Kepercayaan, Kepuasan Pelanggan


Refbacks

  • There are currently no refbacks.