PENGEMBANGAN MANAJEMEN TALENTA TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DENGAN KINERJA KARYAWAN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING DI BRT TRANS SEMARANG “ PT.MATRA SEMAR SEMARANG”

Winda Puji Astuti, Maria Magdalena Minarsih, Leonardo Budi Hasiholan

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengembangan manajemen telenta terhadap kualitas
pelayanan dengan kinerja karaywan sebagai variabel intervening pada PT. Matra Semar Semarang.
Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah kuesioner, wawancara dan obsevasi. Populasi
dalam penelitian ini berjumlah 105 orang, dengan jumlah sampel 51 orang karyawan dengan teknik
simple random sampling. Analisa data yang digunakan uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi
klasik, uji normalitas, uji multikoloniritas, uji heterokodastisitas, analisa regresi berganda dan uji t
serta uji F serta uji path analysis. Analisa yang digunakan dalam penilitain ini adalah analisa
kuantitatif dan kualitatif, dimana dalam analisa tersebut menggunakan program SPSS versi 20.0.
Hasil penelitian ini membuktikan enam hal, yaitu pertama, bahwa terdapat pengaruh negatif dan
signifikan antara rekrutmen terhadap kinerja karyawan. Kedua, terdapat pengaruh positif dan
signifikan antara pelatihan terhadap kinerja karyawan. Ketiga, terdapat pengaruh negatif dan
signifikan antara kompensasi terhadap kinerja karyawan, keempat, bahwa t erdapat pengaruh negatif
dan signifikan antara, kompetensi terhadap kinerja karyawan. Kelima, terdapat pengaruh positif dan
signifikan antara rekrutmen, pelatihan, kompensasi, dan kompetensi terhadap kinerja karyawan.
Keenam, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kinerja karyawan terhadap kualitas
pelayanan.
Kata Kunci : Manajemen Talenta, Rekrutmen, Pelatihan, kompensasi, kompensasi, kinerja, kualitas
pelayanan


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.